Header Ads

Banner Header

Ikatan Mahasiswa Pegunungan Tengah sukses gelar ibadah syukuran HUT IMPT ke-24 tahun

 

Thema dan Subthema HUT IMPT ke-24 tahun

Manokwari, Web IMPT - Ikatan Mahasiswa Pegunungan Tengah (IMPT) Manokwari sukses gelar acara ibadah syukuran HUT Ke-24 tahun.

Ikatan Mahasiswa Pegunungan Tengah IMPT Manokwari menggelar acara ibadah syukuran hari ulang tahun HUT yang ke-24 tahun pada hari selasa (28/03/2023) bertempat di sekretariat IMPT asrama wisma gamei putra amban Manokwari Papua barat, pukul 16:00 WPB - selesai.

Acara ibadah syukuran hari ulang tahun HUT yang dilakukan ini untuk menaikan ucapan syukur kepada Tuhan atas menambahnya satu usia/umur IMPT yang ke 24 tahun dan untuk memperingati dimana organisasi IMPT ini bentuk.

Acara ibadah yang di lakukan dipimpin oleh protokol Geo Mote dan MC/pengacara Oktoperida Gobai bersama singer, pemain musik. Dan Firman Tuhan disampaikan oleh Ev. Agustinus Gobai, S.Th dan diikuti dengan puluhan mahasiswa-mahasiswi IMPT Manokwari.

Acara ibadah syukuran yang dilakukan, dikuatkan dengan firman Tuhan yang di sampaikan oleh Ev. Agustinus Gobai, S.Th dengan tema "Kehidupan Manusia Ada Didalam Tangan Tuhan" dan teks alkitab terambil dalam Injil (Matius, 6 : 25-34)

Dalam penyampaian firman Tuhan gembala menjelaskan tiga pokok firman yang dijelaskan berdasarkan tema dan teks (1. Jangan kuatir ayat 25 - 29, 2. Percayalah kepada Tuhan dengan sungguh - sungguh dan dengan segenap hatiMu ayat 29 - 32, 3 tinggal didalam Tuhan dan merenungkan firman Tuhan siang dan malam ayat 33 & 34)

Lanjut dalam penyampaian firman Tuhan, Gobai menjelaskan, jika kita tinggal didalam Tuhan, jangan kuatir dan bimbang atas kehidupan kita akan bagaimana, karena hidup kita ada didalam tangan Tuhan. Yang terpenting dalam kehidupan kita, kita harus melakukan hal-hal yang di kehendaki oleh Tuhan dan renungkan firman Tuhan siang dan malam.

Seusai itu dilanjutkan dengan sambutan oleh beberapa perwakilan dari alumi/alumna, Badan Pengurus BP, dewan penasehat organisasi DPO, dan pembina IMPT.

Dalam sambutan pertama mewakili alumi Hosea Badi, S.Sos menyampaikan bahwa IMPT adalah Guru terbai kami, karena banyak hal yang kita belajar disini dan hal itulah yang akan diterapkan dilapangan pekerjaan disana nantinya, untuk itu bangganya jadi Alumi IMPT, kata Badii.

Kesempatan yang sama badan pengurus IMPT ketua Fransiskus Utii menyampaikan rasa bangga dan Terima kasih yang mendalam kepada pencetus/perintis Ikatan Mahasiswa Pegunungan Tengah IMPT Yang mana merancang dan mendirikan Ikatan bersar IMPT ini untuk kita belajar dan mengembangkan potensi kepemimpinan dalam berorganisasi ucap uti

Lanjut Uti menyampaikan bahwa seluruh anggota IMPT dari setiap 16 korwil dari senior sampai dengan yunior, mari kita sama-sama membangun honai kita IMPT ini dengan baik, karena kita ada organisasi ini ada dan IMPT adalah saya saya adalah IMPT tegas uti

Kesempatan yang sama juga, mewakili DPO IMPT Melius Tabuni menyampaikan bahwa, melalui HUT ke-24 ini IMPT bisa dan mampu melahirkan pemimpin-pemimpin masa depan Papua, untuk itu kita tetap semangat dan bersatu "satu tunggu dalam satu honai" dalam "ucap tabuni.

Kesempatan yang sama juga perwakilan MPM UNIPA Linda Mote menyampaikan, kita ingat tujuannya kita datan di kota ini untuk belajar baik itu belajar dalam dunia kampus bahkan organisasi ini, untuk itu jangan lupakan belajar organisasi IMPT ini dan jangan lupa mengikuti kegiatan-kegiatan dari kampus "ucap Mote"

Kesempatan yang sama juga pembina IMPT Noak Degei, S.Pt.,M.Pt menyampaikan bahwa mari membangun dan melakukan kegiatan-kegiatan produktif untuk meningkatkan potensi dengan pelatihan-pelatihan dan dimana saja kita berada jangan lupa belar membaca buku dan menulis karena ini adalah tugas utama dari mahasiswa "kata pembina"

Lanjut pembina sampaikan, jangan membentuk kelompok kelompok untuk melakukan hal-hal yang tidak menguntungkan. Jaga harga diri dan martabat kita sebagai orang budaya dari pegunungan tengah "tegas pembina"

Acara ibadah syukuran yang dilakukan dari awal sampai dengan akhir berjalan dengan baik dan lancar tampa keributan dan hal-hal yang lain untuk mengacaukan kegiatannya.

Reporter: Nafiken Gobai

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.